Kejari Surabaya Pindah Kantor

SURABAYA - Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Surabaya pindah. Para jaksa yang mengantor di Kejari Surabaya, Jalan Kasuari, tampak boyongan ke kantor baru di Jalan Raya Sukomanunggal Jaya 1.

Kepindahan aparat penegak hukum tersebut dimulai pukul 07.30. Barang-barang dan berkas serta barang bukti turut diangkut menuju kantor baru kejari. Sesampai di kantor baru, mereka langsung mengadakan selamatan kepindahan. “Acara hari ini (kemarin, Red) hingga Minggu adalah beres-beres. Baru Senin (12/5) mulai efektif lagi,” ujar salah seorang pegawai kejaksaan.

Kepala Kejari Surabaya Abdul Azis yang diwakili Kepala Sub-Bagian Pembinaan (Kasubagbin) A.M. Arifin mengungkapkan, kepindahan tersebut terkait dengan kondisi kantor lama kejari yang kurang representatif. Untuk pengembangan ke depan, kantor lama kejari memang perlu diganti. “Kantor baru saat ini diangap mampu memenuhi tuntutan pengembangan ke depan itu,” jelasnya.

Berdasar pertimbangan itulah kejari kemudian melakukan tukar guling dengan Pemkot Surabaya. Pemkot pun setuju. Mereka menukar tanah dan bangunan bekas kantor Satpol PP tersebut ke kantor lama Kejari Surabaya di Jalan Kasuari. “Di kantor baru kami, luas tanahnya 4.768 meter persegi,” kata Arifin.

Di atas tanah itu, telah berdiri gedung seluas 1.512 meter persegi (tiga lantai). Masing-masing lantai seluas 36 x 14 meter persegi. Lantai satu digunakan untuk ruang Kajari, sub-bagian pembinaan, pidana umum, dan dua ruang untuk sel tahanan. “Di lantai itu ada 15 ruang, termasuk ruang tahanan,” ujar jaksa kasus pembunuhan Joni Efendy tersebut.

Di lantai dua terdapat 18 ruang yang akan ditempati jaksa bagian intelijen dan pidana khusus plus satu ruang tahanan. Lantai tiga akan ditempati jaksa yang mengurusi masalah perdata dan tata usaha negara (datun). “Ada juga ruang perpustakaan dan aula yang mampu menampung 200 orang,” katanya.

Fasilitas lain yang dimiliki kantor baru kejari itu adalah masjid yang bisa dimanfaatkan masyarakat. Juga, ada kantor khusus untuk menyimpan barang bukti dari bekas bangunan kantor Satpol PP.

Foto 1 : Kantor Kejari Surabaya yang baru di jalan Suko Manunggal Jaya

Foto 2 : Kantor Kejari Surabaya Lama di jalan Kasuari 1 Surabaya
sumber : Jawapos

Gantikan Rusdihadi, Abdul Azis Resmi Jabat Kajari Surabaya Kejari Surabaya Awasi Pungli di Sekolah

One comment

  1. sumaryanto
    #1

    webnya bagus,…mungkin krn ada anggarannya ya,…?! kita belum sampe kesana pak…

Leave a Reply





XHTML: You can use these tags: