Kajati Jatim : Call Centre Kejari Surabaya Pertama di Indonesia
Surabaya – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jatim Muhammada Farella menyatakan layanan call centre yang dirintis Kejaksaan Negeri (Kejari) Surabaya merupakan yang pertama di lingkungan kejaksaan di Indonesia.
Hal itu disampaikan Farella saat menyampaikan sambutan pembukaan kantin kejujuran dan peresmian call centre Kejari Surabaya di halaman kantor Kejari Surabaya jalan Sukomanunggal 1 Surabaya, Rabu (9/12/2009).
“Saya ucapkan selamat buat Kajari Surabaya dan jajarannya yang berani melakukan inovasi perbaikan layanan kepada masyarakat,” ujar Kajati Jatim M Farella.
Dalam kesempatan itu juga, Kajati Jatim M Farella meninjau langsung ruang call centre di lantai dua kantor Kejari Surabaya. Layanan call centre Kejari Surabaya bisa diakses melalui nomor telepon 031-7314444. Kendati baru diresmikan hari ini namun uji coba call centre ini sudah dilakukan sejak akhir September 2008 lalu.
Suara operator dari mesin penjawab telepon akan menerima panggilan yang masuk. “Selamat datang di saluran percobaan Yanbinmatkum Kejaksaan Negeri Surabaya. Untuk pengaduan korupsi, tekan satu. Untuk pengaduan pidana umum, tekan dua. Untuk pelayanan PT dan yayasan, tekan tiga. Untuk pelayanan perwalian dan perceraian, tekan empat. Untuk pelanggaran pertanahan, tekan lima. Untuk pelanggaran ketertiban umum, tekan enam. Untuk pelayanan masalah perempuan dan anak, tekan tujuh. Untuk menghubungi operator, tekan nol.”
Untuk sementara program Pelayanan dan Pembinaan Masyarakat Taat Hukum (Yanbinmatkum) itu hanya menerima layanan informasi melalui telepon (voice). Sedangkan layanan lain, semisal pesan singkat (short message service-SMS), belum tersedia.
Selama masa uji coba, dalam sehari call center itu menerima puluhan penelepon per hari. Ada yang sekadar memastikan keberadaan call center, ada juga yang langsung berkonsultasi.
“Nanti saya akan coba sendiri layanan call centre ini,” ujar Kajati Jatim M Farella. “Jangan lupa, ditindaklanjuti seluruh laporan yang masuk,” pesan Farella. (call centre)